5 Jenis Peluang Ternak yang Prosprektif >> Usaha ternak adalah merupakan usaha yang cocok dilakukan di wilayah kita, karena kebanyakan pendudukwilayah kita tersebar di berbagai daerah yang notabene wilayah pertanian dan perkebunan. Kita tahu bahwa kedua wilayah tersebut yakni pertanian dan perkebunan sangat tepat untuk dikembangkan usaha yang berbasis peternakan. Karena pada kedua lahan tersebut sangat produktif untuk menghasilkan bahan baku makanan peternakan.
Untuk itu, kali ini saya membahas beberapa jenis usaha yang berhubungan dengan peternakan. Karena jenis usaha peternakan sangat menjanjikan bagi produktifitas hasil untuk memenuhi keperluan kehidupan kita. Memang seluruh jenis usaha apapun yang dapat dijadikan pertimbangan untuk memulai usaha adalah keuntungan yang menjanjikan bagi pelakunya. Bagaimana mungkin kita akan memulai suatu jenis usaha jika secara kalkulasi tidak menguntungkan ? Jika hal ini dilakukan adalah merupakan tindakan yang sangat bodoh dan hanya akan sia-sia belaka.
Padahal banyak para pelaku usaha yang sudah melakukan analisa tentang prosfek usaha yang akan dijalaninya, kemudian melakukan kajian-kajian, dan ternyata ketika menjalankan usaha yang dimaksud ternyata gagal. Apalagi jika sebelumnya secara analisa jenis usaha yang dikembangkan tidak prosfektif dijalankan.
Jika hendak melihat tentang kebutuhan daging yang dibutuhkan oleh masyarakat kita, ternyata memerlukan pasokan daging yang sangat besar yang belum terpenuhi dengan baik. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, terkadang pemerintah sendiri memberlakukan kebijakan impor terutama yang dengan kebutuhan daging sapi. Belum lagi tentang kebutuhan daging ayam yang sangat besar, sementara produksi masih sangat terbatas, sehingga tidak heran jika harga daging baik sapi atau pun ayam sering melambung sangat tinggi. Begitu juga tentang kebutuhan akan ikan semakin hari semakin besar, padahal usaha pengembangan produksi ikan tidak seimbang dengan sesuai dengan yang diharapkan. Untuk itu, usaha ternak sangat prosfektif sekali, dan menjanjikan untuk dibudidayakan.
1 Berternak Sapi Potong
Seperti telah disinggung di atas, kebutuhan daging sapi belum terpenuhi dengan baik oleh para peternak kita bahkan untuk memenuhi tingginya kebutuhan masyarakat, pemerintah melalui kementrian terkait memgambil kebijakan impor dari luar negeri, terutama dari Australia. Oleh karena itu, usaha ternak sapi untuk pedaging merupakan pilihan usaha yang tepat, yakni dengan cara pengemukan. Memang usaha ini memerlukan permodalan yang tidak sedikit yang digunakan untuk modal pembelian sapi bakal, menyiapkan kandang dan tentunya mempekerjakan karyawan.
2. Budidaya Kambing/domba garut
Budi daya kambing secara umum, dimaksudkan untuk memenuhi keperluan daging, namun jika ternak kambing atau domba garut akan mempunyai nilai tambah, yakni disamping diperuntukan untuk memenuhi keperluan daging yang dibutuhkan masyarakat, juga untuk memenuhi pasar permintaan jenis domba Garut yang dinilai sangat unggul. Amda tahu bagaimana kebutuhan akan keperluan domba garut ketika menjelang hari raya Idul Adha yakni untuk keperluan kurban. Umumnya para calon pembeli akan berburu jenis domba garut yang tinggi besar dan tegap.
Belum lagi akan kebutuhan akan kulit domba garut yang sangat dibutuhkan untuk industri jaket kulit yang sangat digandrungi oleh masyarakat. Oleh karenanya jenis budidaya kambing atau domba garut sangat mempunyai peluang keuntungan yang sangat menjanjikan. Berbeda dengan usaha ternak sapi, jenis usaha ternak domba garut membutuhkan modal yang lebih relatif kecil.
3. Ternak Ikan Lele
Salah satu bidang bisnis atau business budidaya hewan ternak yg tetap bakal konsisten meningkat ialah kategori budidaya ikan lele, pasalnya seperti yg sudah kita ketahui bahwa semua kalangan penduduk dapat mengonsumsi ikan lele tersebut dikarenakan harganya yg condong lebih murah. Bidang business atau business budidaya ikan lele sendiri bisa dijalankan dgn memakai dua macam metode, adalah memakai metode kolam masih yg dibuat dari beton atau memakai metode kolam terpal yg akan dibuat di mana saja & dipindahkan kapan saja. Tapi hendaknya lokasi untuk membudidaya lele harus jauh dari lokasi perumahan, sebab kerap memunculkan bau yg tak sedap.
4. Ternak Ayam
Berternak ayam baik untuk pedaging /potong atau ternak ayam petelur adalah jenis usaha yang sangat menguntungkan. Pertama dari sisi harga bahwa harga akan ayam pedaging cenderung terus naik , sementara waktu produksi sangat relatif sebentar yakni kisaran 35-40 hari, sudah siap dipanen. Adapun untuk ayam petelur, jika perawatannya dengan baik maka akan setiap hari bertelur dengan prosentasi yang tinggi.
Untuk memulai usaha peternakan ayam hendaknya membuat kandang yang berjauhan dengan lingkungan perumhanan karena menimbulkan bau yang mengganggu masyarakat. Jika anda akan melakukan ternak dalam partai kecil, anda dapat melakukannya walaupun di dekat rumah anda, dengan tetap menjaga kebersihan.
5. Ternak Kelinci
Ternak kelinci adalah ternak yang tergolong sangat mudah, tidak memerlukan penanga yang berlebihan. Dalam ternak kelinci ada yang menjalankan untuk keperluan daging dan ada juga ternak kelinci untuk keperluan kelinci hias. Untuk jenis usaha kelinci ini baik untuk pedaging atau pun hias sama-sama sangat mudah dan dapat dijalankansebagai usaha sampingan.
Adapun untuk kelinci hias memiliki harga yang jauh lebih mahal dibanding dengan harga kelinci yang diperuntukan sebagai pedaging. Untuk kelinci pedaging biasanya dipasok untuk memenuhi kebutuhan rumah makan atau restoran.
Baca artikel terkait :
- Tips Memulai membuka Usaha
- Peluang Bisnis Untuk Ibu Rumah Tangga
- Tips Sukses Berbisnis Percetakan Printing
Demikianlah artikel tentang 5 Jenis Peluang Ternak yang Prosprektif, semoga memberikan solusi untuk melangkah memulai usaha ternak. terima kasih atas kunjungannya.
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon